NOVI DWI LESTARI

BLC TELKOM || KPLI KLATEN

Sabtu, 30 Januari 2016

Membuat VPN

Tidak ada komentar :
hai, tadi sudah pengenalan VP, sekarang adalah tahap-tahap membuat VPN.

mari mulai.
1. kita harus terkoneksi dengan sumber internet. lalu kita buka winbox mikrotik. pada winbok karena tidak menggunakan koneksi pada server , maka kita ketikkan IP, login, dan Password.
ip : 192.168.1.28
login : sakios
password : *******
bisa berubah sesuai ip masing masing.
2. maka akan masuk tampilan winbox. lalu kita pilih menu "PPP" lalu klik icon "+" . kemudian ganti (Name: novi, Password, service ,pada service kita ganti "pptp" , lalu pada profile kita ganti "profile1".) lalu Apply dan Ok.


3. kemudian hasilnya seperti di bawah ini.

4. lalu close, kita beralih ke connection network (gambar signal) kita klik kanan, pilih edit iconnection, lalu klik Add.. , pilih PPTP, lalu klik creat.


5. kemudian akan muncul sei ini, lalu kita masukkan keterangan-keterangan
 seperti di bawah ini. IP sesuaikan dengan IP masing-masing. kemudian Save.

setelah melakukan konfigurasi tersebut, lakukanlah pengecekan dengan cara klik pada connection,, lalu klik VPN Connection--> lalu tinggal klik vpn connection. jika sudah terhubung, maka konfigurasi berhasil.

sekian selamat mencoba :)

Pengenalan VPN

Tidak ada komentar :
assalammu'alikum, , :)
kali ini saya akan share tentang VPN.
apa sih VPN Itu ? dan untuk apa VPN itu ?

baca selengkapnya di bawah ini.


VPN (virtual Private Network)






VPN Server berfungsi Untuk mempermudah mengelola jaringan dengan skala yang lebih luas tersebut maka jaringan (network) itu harus dipisahkan menjadi beberapa jaringan kecil.
Mengatur beberapa jaringan kecil yang penghuninya hanya puluhan host tentu akan lebih mudah dari pada mengatur sebuah jaringan besar yang berisi ratusan bahkan ribuan host. Dalam proposal ini, Teknik memisahkan jaringan ini dapat diimplementasikan untuk jaringan local antar kota atau dengan kata lain jaringan Metro LAN antar gedung, penerapan metrolan bersamaan dengan penerapan protokol Virtual Private Network (VPN).


sumber:
https://id.wikipedia.org/wiki/Virtual_private_network


Jumat, 29 Januari 2016

Installasi Debian Server pada Proxmox Server

Tidak ada komentar :
hari ini post yang kedua saya, saya akan memposting tentang tatacara installasi Debian server di dalam Proxmox Server.

berikut langkah-langkahnya :
sebelumnya kalian hrus sudah membuat VM terlebih dahulu. dan tatacara membuat VM bisa di lihat pada postingan saya sebelumnya.

1. buka proxmox server anda , contoh: https://192.168.171.2:8006 IP ini dapat di sesuaikan dengan IP proxmox kalian sendiri-sendiri.





2. setelah kalian masuk login pada proxmox, kalian klik 2 kali pada VM yang telah kalian buat sebelumnya. lalu pilih start pada bagian pojok kanan atas.

3. setelah klik start, maka akan muncul tampilan seperti dibawah ini. yaitu, tampilan awal untuk install Debian.

4. kemudian kita bisa klik "enter" untuk memulai installasi.
5. setelah klik enter maka akan muncul tampilan di bawah ini. kita pilih "English saja" lalu enter.



6. lalu, di sini saya memilih other.

7. pilih Asia , kemudian Indonesia , lalu United states . pilih enter untuk melajutkan proses.





8. kemudian akan muncul halaman konfigurasi . kita pilih American English.

9. kemudian , proses akan berjalan.



10. lalu kita pilih continue.
11. lalu pilih "configure network manually".

 12. kemudian kita harus memberi IP network. disini kita beri IP.nya yang masih satu network dengan IP vlan kita. contoh IP vlan : 192.168.23.2/24 maka pada IP kali ini saya isikan 192.168.23.4/24. tab pilih continue.

 13. kemudian disini kita tab, pilih kontinue, karena IP ini akan muncul secara otomatis.

14. kemudian name server address, akan muncul secara otomatis kita klik tab, pilih continue.

15. kemudian isikan host-name . debian-novy tab dan continue.
16. kemudian beri domain namenya. novi.net tab dan continue.
17. lalu berikan password. tab dan continue.
18. kemudian kita konfirmasi lagi passwordnya. tab dan continue.
19. lalu, akan ada permintaan untuk memasukan fullname. novi dwi lestari. jangan lupa Tab dan continue.
20. kemudian user name. novi
21. lalu kita diminta untuk memberikan password lagi untuk user.
22. kita akan di minta untuk mengisi ulang password kita untuk konfirmasi password agar benar kepastiannya.
23. kemudian kita akan memilih tempat tinggal kita. karena saya  berada di jawa, maka saya pilih western .
24. kemudian muncul partition disk maka kita pilih seperti gambar.
25. lalu, pilih harddisk. pilih SCSI1.
 26. lalu kita pilih Al files, klik enter.

27. pada tampilan selannjutnya kita pilih yes, enter.
28. kemudisn pilih finish.
29. tunggu proses berlangsung.
30. lalu kita pilih No.
31. kemudian, di sini kita hilangkan tanda bintang pada "Debian dekstop evironment", dan hilangkan juga bintang pada "print server" kita pilih "ssh server dan standard system utilleties" lalu kita pilih Continue.
32.tunggu proses kembali berjalan .


33. setelah itu, proses pun selesai, Debian telah berhasil di install.




itulah langkah-langkah install debian server  pada proxmox server.
semoga dapat bermanfaat, sekian:)

PENGERTIAN DEBIAN

1 komentar :
kali ini saya membagi sedikit pengetahuan tentang DEBIAN , apa debian itu?
baca selengkapnya di bawah ini !

Debian (/iconˈdÉ›biÉ™n/) adalah sistem operasi komputer yang tersusun dari paket-paket perangkat lunak yang dirilis sebagai perangkat lunak bebas dan terbuka dengan lisensi mayoritas GNU General Public License dan lisensi perangkat lunak bebas lainnya.                 
            Debain GNU/Linux memuat perkakas sistem operasi GNU dan kernel linux merupakan distribusi Linux yang populer dan berpengaruh. Debian didistribusikan dengan akses ke repositori dengan ribuan paket perangkat lunak yang siap untuk instalasi dan digunakan.
Debian terkenal dengan sikap tegas pada filosofi dari Unix dan perangkat lunak bebas. Debian dapat digunakan pada beragam perangkat keras, mulai dari komputer jinjing dan desktop hingga telepon dan server. Debian fokus pada kestabilan dan keamanan. Debian banyak digunakan sebagai basis dari banyak distribusi GNU/Linux lainnya.
Sistem operasi Debian merupakan gabungan dari perangkat lunak yang dikembangkan dengan lisensiGNU dan utamanya menggunakan kernel Linux, sehingga populer dengan nama Debian GNU/Linux. 
           Sistem operasi Debian yang menggunakan kernel Linux merupakan salah satu distro Linux yang populer dengan kestabilannya. Dengan memperhitungkan distro berbasis Debian, seperti Ubuntu, Xubuntu, Knoppix, Mint, dan sebagainya, maka Debian merupakan distro Linux yang paling banyak digunakan di dunia.


PERILISAN DEBIAN DARI PERTAMA SAMPAI SEKARANG


Warna Arti
Merah Rilis lama; tidak didukung lagi
Kuning Rilis lama; masih didukung
Hijau Rilis sekarang
Biru Rilis mendatang

Versi Nama Sandi Tanggal Rilis Arsitektur Komputer Paket Dukungan Catatan
1.1 buzz 17 Juni 1996 1 474 1996 dpkg, ELF transition, Linux 2.0[16]
1.2 rex 12 Desember 1996 1 848 1996 -
1.3 bo 5 Juni 1997 1 974 1997 -
2.0 hamm 24 Juli 1998 2 ~ 1500 1998 glibc transition, arsitektur baru: m68k[17]
2.1 slink 9 Maret 1999 4 ~ 2250 2000-12 APT, arsitektur baru: alpha, sparc[18]
2.2 potato 15 Agustus 2000 6 ~ 3900 2003-04 Arsitektur baru: arm, powerpc[19]
3.0 woody 19 Juli 2002 11 ~ 8500 2006-08 Arsitektur baru: hppa, ia64, mips, mipsel, s390[20]
3.1 sarge 6 Juni 2005 11 ~ 15400 2008-04. Modular installer, semi-official amd64 support
4.0 etch 8 April 2007 11 ~ 18000 2009-4Q Graphical installer, udev transition, modular X.Org transition, arsitektur baru: amd64, dropped architecture: m68k.[21] Last update 4.0r5 was released 2008-10-23[22]
5.0[23] lenny[24] 14 Februari 2009[25] 12[26] ≈ 23,000[26] 2012-02-06 Arsitektur 32-bit SPARC ditinggalkan.[27] Arsitektur baru (really binary ABI): armel.[28] Dukungan penuh untuk Eee PC.[29]
6.0[30] squeeze[31] 14 Februari 2009 9+2 ≈ 29,000 2014-05-31 -
7.0 Wheezy 4 April 2013 13 ~36,000 Ditentukan kemudian
8.0 Jessie[32] 25 April 2015 Ditentukan kemudian Ditentukan kemudian Ditentukan kemudian default init system: systemd








#Referensi https://id.wikipedia.org/wiki/Debian

Kamis, 28 Januari 2016

Membuat VM (Virtual Machine)/ Mesin Virtual

Tidak ada komentar :
 kali ini saya akan membagikan sedikit praktikum saya . tentang membuat VM . 

sebelumnya apa to, VM itu?
   VM singkatan dari virtual machine VM ini berfungsi sebagai alat untuk menjalankan SO (sistem operasi) . sebuah duplikat yang efisien dan terisolasi dari suatu mesin asli seperti yang diungkapkan oleh Gerard J. Popek dan Robert P. Goldberg pada tahun 1974. Dewasanya Virtual Machine merupakan software yang digunakan untuk mensimulasikan lingkungan kerja suatu perangkat komputer secara virtual.

Di dalam Virtual machine kita akan mengenal dua istilah,  yaitu Host OS dan Guest Os. 
 Host OS adalah sistem operasi dimana virtual machine diinstall sedangkan, Guest OS adalah sistem operasi yang diinstall pada virtual machine. 
Dengan virtual machine kita bisa menginstall banyak OS didalam OS bawaan Laptop / komputer . Virtual machine biasa kita manfaatkan untuk uji coba OS sehingga tanpa takut terjadi kesalahan yang menyebabkan kerusakan hardware selain itu juga untuk memanage banyak akun - akun penting yang mengharuskan mempunyai lebih dari 1 pc, karena setiap OS yang diinstall pada virtual machine memiliki MAC Addres yang berbeda.

di atas adalah sedikit tentang pengenalan VM. sekarang langsung kita membuat VM pada proxmox server yang telah kita buat.

1. sebelumnya kita harus sudah mengupload SO yang akan kita buat VM, kita harus sudah membuat VLAN id. karena VLAN id kita sebelumnya akan kita gunakan untuk membuat VM kali ini.

2. kita buka proxmox server kita. 
  contoh : https://192.168.171.2:8006 . alamat itu kita sesuaikan dengan ip proxomx kalian masing-masing. setelah masuk maka akan login.


3. setelah login kita pilih menu creat VM pada kolom kanan atas.


4.  pada node kita isi sesuai dengan pilihan. saya isikan "proxmox"
     pada VM ID, kita isikan VM ID Yang telah kita buat sebelumnya
     pada Name, kita isi terserah , saya isikan "novidwi"
lalu klik NEXT.



5. Kemudian akan muncul pilihan untuk memilih ISO . saya pilih                         " linux 4.X/3.X/2.6 kernel (126)" . lalu klik NEXT.




6.kemudian kita isi pada ISO image , isikan SO yang telah kita upload . lalu klik NEXT.



7. Kemudian pada Disk size (GB), kita isi sesuai dengan yang di butuhkan. saya  32, lalu NEXT.



8. disini kita klik NEXT.



 9. kemudian kita beri kapsitas Memory kita, saya beri 512 MB.
     lalu klik NEXT.
10. Setelah itu, kita ke menu network kita di minta untuk memasukan VLAN tag, pada VLAN tag ini kita isikan VLAN ID yang telah kita buat sebelumnya. lalu klik NEXT.



11.  sebelum kita klik pada finish, kita pastikan terlebih dahulu apakah sudah benar dan tidak ada yang terlewatkan lagi. setelah selesai semuanya, maka kita tinggal klik FINISH.

12.  Nahh, setelah klik finish tadi, maka apabila berhasil akan muncul seperti di bawah ini.



sekian tutorial membuat VM dari saya, semoga bermanfaat :)

Popular Posts